Beranda Berita Sholawat Bersama Sayyid Hadi Assegaf, Pungkasi Rangkaian Olimpiade Al-Qur’an 2

Sholawat Bersama Sayyid Hadi Assegaf, Pungkasi Rangkaian Olimpiade Al-Qur’an 2

572
0

pptialfalahsalatiga.com – Sholawat bersama sekaligus menjadi puncak acara Olimpiade Al Qur’an kedua. Menghadirkan Sayyid Muhammad Hadi Assegaf sebagai bintang tamu, para peserta antusias mengikuti rangkaian acara. Dengan suasana yang berbeda, anak-anak tingkat SD/MI/TPQ/Madin Sederajat hadir sebagai audiens dalam puncak acara olimpiade kali ini (5/3).

Sayyid Hadi di dampingi abah dan adiknya mampu mengambil atensi peserta, sehingga acara sholawat bersama berlangsung dengan semarak dan meriah. Alunan rebana grub Kidung Lelono dari PPTI Al Falah menjadikan antusias tersendiri untuk para hadirin.

Dengan pembawaan yang ceria khas anak-anak, beliau membuat hadirin yang sebagian besar anak-anak menjadi antusias bersholawat. Beliau juga membawakan beberapa hadiah khusus bagi peserta yang mampu menjawab pertanyaan. Pertanyaan tersebut sebagai intermezzo di sela sholawat bersama.



“Kita harus selalu mencintai Nabi Muhammad Shollallahu ‘alaihi wasallam. Karena apa? Karena nanti kita akan dipertemukan dengan orang yang kita cintai, yaitu Nabi Muhammad Shollallahu ‘alaihi wasallam pada yaumil qiyamah”, pesan Sayyid Hadi kepada hadirin.



Kehadiran beliau pada penutupan Olimpiade Al Qur’an ini diharapkan mampu menumbuhkan rasa cinta nabi kepada anak-anak, sekaligus menumbuhkan kesenangan melantunkan sholawat pada diri mereka dan juga memotivasi anak-anak untuk senantiasa cinta terhadap Al-Qur’an.

“Untuk teman-teman yang sekarang sedang menghafal Al-Qur’an, tetap semangat untuk menghafal. Karena orang yang menghafalkan Al-Qur’an akan memberikan mahkota kemuliaan untuk kedua orang tuanya di akhirat kelak. Insyaallah”, pungkas Sayyid Hadi sekaligus penutup pesan.

Penulis: Nafisah Fitriani Nur Salim

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini